Thursday, July 13, 2017

Tips Belanja Online

Kalian semua pasti pengen belanja online bukan? Dalam benak kalian pasti berfikir , belanja online itu enak mudah karena tidak perlu susah-susah barang sudah sampai. Tetapi apa yang terjadi jika barang yang kita beli online itu datang ke tempat kita tidak sesuai keinginan kita? Pasti kita maupun saya juga sedih ya hiks . Tapi kita tidak perlu ragu juga dalam beli secara online mengapa? Karena masih banyak penjual yang bener , dari pengalaman saya belanja online saya punya tips&trik untuk kalian semua, berikut :

1. Sabar



Ya, sabar merupakan kunci utama dalam belanja online, karena banyak para penjual yang sibuk dengan urusan duniawinya. Jangan takut jika tidak dibalas pesannya dengan cepat mungkin penjual lagi sibuk, namanya juga penjual kan juga manusia . Malah kita patut waspada dengan penjual yang serba buru-buru agar kita ingin membeli barangnya.

 2.Review

Dalam melakukan pembelian secara online , kita juga perlu melihat review dari para pembeli sebelum kita , apakah reviewnya bagus atau malah tidak ada sama sekali. Tapi jika tidak ada sama sekali mungkin penjual tersebut baru menekuni usahanya, asalkan nama dari penjual tersebut bersih dari kata-kata yang tidak mengenakkan. Biasanya juga gambar barang berbeda dengan aslinya maka kita penting juga melihat reviewnya.

3. Bertanya


Bertanya , ini mungkin kalo kebanyakan si penjual biasanya jadi males loh hehe. Tetapi kita harus bertanya dengan pertanyaan yang spesifik dan tidak bertele-tele agar si penjual juga menanggapi dengan serius dan nanti akhirnya terjadi kesepakatan antara penjual dan pembeli J.

4.Diskon/Harga Lebih Murah?


Kita juga perlu waspada terhadap diskon/harga yang jauh lebih murah. Kita harus menyedlidiki dahulu apakah harga tersebut jauh dari harga aslinya atau tidak, karena biasanya harga yang murah memang menggiurkan tetapi pasti ada dampak buruknya juga hehe. Tapi kita juga tidak perlu takut akan hal murah karena biasanya memang kalau beli online barangnya lebih murah daripada kita beli secara nyata, mengapa? Karena mungkin salah satunya adalah ongkos kirimnya dan tentunya keuntungan si penjual sendiri J.

5   5.Cocok & Percaya



Nah yang terakhir ini sangat penting bagi kita, karena disini merupakan proses akhir dari pembelian barang secara online, kita sudah cocok dengan barangnya dan percaya kepada pembeli maka terjadilah proses transaksi.

Artikel Terkait

Life with colorful experience


EmoticonEmoticon